close

KONDUKTOR (Konduktivitas dan Resistivitas, Peningkatan daya hantar dan daya hambat)

   untuk download file klik download

2.1. Konduktivitas dan Resistivitas

Konduktor adalah bahan listrik yang mudah menghantarkan listrik dengan rugi sekecil mungkin.

Konduktansi (G) adalah kemampuan bahan listrik dalam menyalurkan listrik

Konduktivitas (σ) adalah nilai konduktansi bahan listrik pada satuan panjang ( l  ) dan luas penampang (A).

Resistansi (R) adalah kemampuan bahan listrik menghambat arus listrik.

Resistivitas (ρ) adalah nilai resistansi bahan listrik pada satuan panjang ( l  ) dan luas penampang (A).


2.2. Peningkatan daya hantar dan daya hambat
Hambatan atau resistansi (R) dari bahan listrik adalah sebanding dengan panjangnya ( l  )  dan resistivitasnya ( ρ ) serta berbanding terbalik dengan luas penampangnya     ( A ).

R = ρ l  / A    …………………………. ( 1 )

Keterangan :
R = hambatan bahan (Ω)
ρ =  resistivitas bahan
l  =  panjang bahan ( m )
A = luas penampang bahan  ( mm² )
Menurut rumus ( 1 ) bahwa kemampuan hambat atau daya hambat dari bahan listrik dapat ditingkatkan dengan memperpanjang bahan itu atau dengan memperkecil luas penampangnya.
Hantaran atau konduktansi ( G ) dari bahan listrik adalah berbanding terbalik dengan resistansi ( R ), sehingga konduktivitasnya ( σ ) berbanding terbalik dengan resistivitasnya ( ρ ).

G = 1 / R   ; σ = 1 / ρ

G = σ A / l …………….    ( 2 )



Menurut rumus ( 2 ) bahwa kemampuan hantar atau daya hantar bahan listrik dapat ditingkatkan dengan memperpendek bahan itu atau dengan memperbesar luas penampangnya.

Belum ada Komentar untuk " KONDUKTOR (Konduktivitas dan Resistivitas, Peningkatan daya hantar dan daya hambat)"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel